E-Fyp (Eco-Friendly Pesticides): Campuran ekstrak buah Mengkudu (Morinda citrifolia) dan daun pepaya (Carica papaya L.) guna membasmi hama Yuyu sawah (Parathelphusa convexa) pada tanaman Padi dalam mendukung Sustainable Development Goals di era revolusi industri
DOI:
https://doi.org/10.37301/esabi.v4i2.35Keywords:
Buah Mengkudu, Hama Yuyu, Mortalitas, Pestisida Nabati, PepayaAbstract
Kegiatan pertanian pada tanaman padi menghadapi berbagai macam hambatan salah satunya adalah serangan hama yuyu yang merupakan jenis hama pendatang baru. Upaya pengendalian yang biasa dilakukan oleh para petani yaitu menggunakan insektisida sintetik. Penggunaan insektisida sintetik dapat menimbulkan permasalahan baru. Salah satu solusi untuk mengendalikan permasalahan tersebut adalah menggunakan pestisida nabati dari buah mengkudu dan daun pepaya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh konsentrasi pelarut serta variasi campuran buah mengkudu dan daun pepaya terhadap mortalitas hama yuyu. Terdapat 3 variasi perlakuan pada konsentrasi pelarut yakni 30%, 50%, dan 70% serta 5 variasi campuran yang diuji pada (100:0),
(75:25), (50:50), (25:75), hingga (0:100). Setiap perlakuan memiliki kontrol positif (pestisida sintetik) dan kontrol negatif (tanpa perlakuan) yang mana seluruhnya dilakukan secara duplo. Hasil eksperimen yang telah dilakukan menunjukan bahwa konsentrasi pelarut yang lebih tinggi memberikan mortalitas hama yuyu lebih tinggi secara signifikan. Hal ini menunjukkan senyawa aktif yang berperan dalam mortalitas yuyu lebih larut alkohol atau memiliki sifat cenderung polar. Pada variasi campuran, seluruh perlakuan (B1-B5) tidak memberikan perbedaan yang signifikan, namunsignifikan lebih baik dibanding perlakuan kontrol positif maupun negatif. Hal ini menunjukkan pestisida nabati memiliki potensi lebih baik dalam mengatasi hama yuyu dibanding insektisida sintetik. Di sisi lain, hasil ini menunjukkan buah mengkudu dan daunpepaya dapat berdiri sendiri untuk menjadi pestisida nabati. Penelitian ini membuka potensi pengembangan pestisida nabati dari buah mengkudu ataupun daun pepaya yang dapat digali lebih lanjut hingga tahap komersial.
References
Agustini N. P. E. 2018. Uji aktivitas anti bakteri ekstrak daun secang terhadap pertumbuhan bakteriStreptococcus mutans. Jurnal Analisis Kesehatan: 22-83.
Christian F. A. R. 2021. Pemanfaatan ekstrak daun pepaya (Carica papaya L.) terhadap hama Spodoptera frugiperda J.E. Smith (Lepidoptera: Noctuidae). Jurnal Pertanian: 2-7.
Efri 2010. Pengaruh ekstrak berbagai bagian tanaman mengkudu (Morinda Citrifolia) terhadap perkembangan penyakit atraknosa pada tanaman cabai (Capsicum Annuum L.). Jurnal Pertanian: 53-58. DOI: https://doi.org/10.23960/j.hptt.11052-58
H. Yanuartono., Purnamaningsih., Nururrozi., Indarjulianto. 2017. Saponin: Dampak terhadap Ternak.
Jurnal Peternakan Sriwijaya: 80-90.
Kartia., Arifin., Sadat. M. A. 2021. Analisis tren produksi padi sawah daerah sentra Sipilu (Sidrap, Pinrang, Luwu) terhadap produksi padi sawah di Sulawesi selatan. Jurnal Pertanian, Peternakan,Dan Kehutanan: 176-192.
Lantriyadi., Alimuddin., Rudiyansyah. 2017. Sintesis Senyawa Antrakuinon Dari Eugenol Dan Ftalat Anhidrida. Jurnal Kimia Khatulistiwa: 64-69
Latifah., Suharti. 2019. Efektivitas Pemberian Pestisida Nabati Filtrat Daun Widuri (Calotropis Gigantea) Terhadap Tingkat Mortalitas Siput Murbai (Pomaceae Canaliculata Lamarck). Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Biologi: 47-51. DOI: http://dx.doi.org/10.30651/jpb.v7i1.3931
Moniharapon., Nindatu., Bastian. A. 2021. PENGARUH EKSTRAK BATANG SERAI DAPUR (Cymbopogon Citratus L.) TERHADAP MORTALITAS HAMA Plutella xylostella L. PADA TANAMAN SAWI (Brassica juncea L.). Jurnal Biofaal
Noer., Pratiwi., Gresinta. Penetapan Kadar Senyawa Fitokimia (Tanin, Saponin Dan Flavonoid Sebagai Kuersetin) Pada Ekstrak Daun Inggu (Ruta angustifolia L.). Jurnal Ilmu-ilmu MIPA:26-29. DOI: 10.20885/eksakta.vol18.iss1.art3
Novitasari. 2017. Pengaruh Ekstrak Buah Mengkudu (Morinda citrifolia L.) Terhadap Mortalitas KutuKepala (Pediculus humanus cupitis) [Skripsi] Jambi: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, UIN Shulthan Thana Salfuddin.
Ramonah., 2021. Efektivitas ekstrak biji mengkudu (Morinda citrifolia L.) dalam pengendalian kutu daun (Aphis gossypii) pada tanaman cabai (Capsicum annuannuum L.) [Skripsi]. Falkultas Pertanian, Universitas Sriwijaya.
Saepulloh., Fatimah. 2016. PENGEMBANGAN SISTEM PAKAR DIAGNOSIS PENYAKIT DAN HAMA PADA TANAMAN PADI VARIETAS SARINAH
BERBASIS ANDROID. Jurnal Algoritma: 150-156. https://doi.org/10.33364/algoritma/v.13-1.149
Sanjaya., Yaku., Lindongi. 2017. Penggunaan Ekstrak Daun Sirsak, Daun Babadotan, Serai, Daun Pepaya, dan Buah Mengkudu sebagai Insektisida Nabati Dalam Pengendalian Plutella xylostella(Lepidoptera: Plutellidae) Pada Tanaman Sawi. Jurnal AGROTEK: 56-57. DOI:
https://doi.org/10.30862/agrotek.v5i6.60
Sumini., Novianto. 2021. Aplikasi bioinsektisida Beauveria bassiana dan pupuk kotoran ayam dalam Berorientasi Pendekatan Saintifik Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Pada Materi Struktur Tumbuhan. Jurnal Biogenesis Vol. 13 (1):141 – 148, 2016.
Prawita W.,Prayitno B.A.,, Sugiyarto. (2019). Effectiveness of a Generative Learning-Based Biology Module to Improve the Analytical Thinking Skills of the Students with High and Low Reading Motivation. International Journal of Instruction. January 2019 . Vol.12, No.1.
Rosana, D. (2014). Pendekatan Saintifik dalam Pembelajaran IPA Secara Terpadu. Yogyakarta: Universitas Negeri Yogyakarta.
Sari, Hardeli, and Bayharti. (2018). “Development of Chemistry Triangle Oriented Module on Topic of Reaction Rate for Senior High School Level Grade XI Chemistry Learning”. IOP Conf. Series: Materials Science and Engineering 335(2018) 012105 doi:10.1088/1757899X/335/1/012105
Suciana D dan Ellizar. (2019). Pengembangan Modul Laju Reaksi Berbasis Pendekatan Saintifik Dengan Pertanyaan Probing Prompting Untuk Kelas XI SMA/MA. Edukimia Vol 1.
mengurangi serangan hama Scotinophora coarctata pada tanaman padi. Jurnal Pertanian, Peternakan, dan Kehutana: 46-53. DOI: https://doi.org/10.25181/jplantasimbiosa.v3i1.2039.
Siahaya., Rumthe. 2014. Uji ekstrak daun pepaya (carica papaya) terhadap larva plutella xylostella (lepidoptera: plutellidae). Jurnal Budidaya Pertanian: 113-116.
Supriadi., 2018. Inovasi Perlakuan Benih dan Implementasinya Untuk Memproduksi Benih Bermutu Tanaman Rempah dan Obat. Jurnal Litbang Pertanian. DOI: 10.21082/jp3.v37n2 2018.p71-80
Lantriyadi., Alimuddin., Rudiyansyah. 2017. SINTESIS SENYAWA ANTRAKUINON DARIEUGENOL DAN FTALAT ANHIDRIDA. Jurnal Kimia Khatulistiwa: 64- 69
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Jurnal Edukasi dan Sains Biologi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.